Papua Tengah.News – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua Tengah, Fraksi Papua Tengah Terang, Fransiskus Xaverius Magai mengapresiasi inisiatif Gubernur Papua Tengah Meki Nawipa yang mengambil alih pengelolaan RSUD Nabire.
“Saya apresiasi Gubernur Papua Tengah, beliau mengambil alih pengelolaan RSUD Nabire,” ungkap Fransiskus Xaverius Magai kepada media ini via seluler, Kamis, (24/4/2025).
Magai menilai inisiatif ini adalah bentuk kepedulian Gubernur Papua Tengah terhadap kemanusiaan di Papua Tengah.
“Kita tahu bahwa RSUD Nabire merupakan rumah sakit rujukan di Papua Tengah yang selama ini pelayanannya dikeluhkan masyarakat,” ujarnya.
Sehingga menurutnya, Pemprov mengambil alih ini merupakan jalan keluar terbaik untuk mewujudkan layanan kesehatan yang memadai bagi masyarakat.
“Supaya masyarakat yang berobat terlayani dengan baik dan sembuh, lalu kembali melakukan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan oleh Tuhan di bumi manusia,” pungkas Ketua Fraksi Papua Tengah Terang.